Wisata terunik di Indonesia


1. Danau Kakaban

My World Travel

Danau Kakaban adalah danau air tawar yang benar-benar unik dan tidak bisa ditemukan di kawasan lain di seluruh dunia. Di danau ini, kamu akan menemukan banyak sekali ubur-ubur yang tidak beracun. Ya, ubur-ubur ini telah terjebak di sini selama ribuan tahun sehingga racunnya hilang sehingga kamu bisa mencebur dan berenang di dalam sana. Saat ini, Danau Kakaban yang terletak di Kepulauan Derawan mulai dijadikan destinasi andalan yang mampu mengungguli Raja Ampat di Papua.


2. Kawah Ijen


Tempat wisata yang menawarkan kawah mungkin sudah banyak ditemui di banyak negara, termasuk Indonesia. Namun, kawah yang mampu memancarkan cahaya biru saat dini hari hanya ada di Ijen, Banyuwangi, Indonesia. Di kawah Ijen, kamu bisa melakukan dua aktivitas yang menarik. Pertama melihat blue fire saat dini hari dan yang kedua trekking sembari melihat para penambang yang lalu lalang tanpa lelah dengan batu belerang yang sangat besar.


3. Danau Toba dan Samosir


Yang menyebabkan Danau Toba menjadi sangat unik dan tidak bisa disamai oleh danau lain di dunia adalah adanya pulau di tengahnya. Di tempat ini, kamu bisa menjelajahi danau yang sangat luas sembari memancing atau mendarat di Pulau Samosir dan menikmati kearifan lokal dari para penduduk yang ada di dalam sana. Oh ya, saat mengunjungi tempat ini, jangan lupa nguliner karena makanan di sini dikenal unik dan nikmat.


4. Pulau Komodo


Penetapan Pulau Komodo sebagai salah satu dari seven wonder terbaru bukanlah tanpa sebab. Pulau ini sangat eksotis dan indah di setiap sudutnya. Kamu bisa menemukan spot menarik yang berisi komodo, kadal raksasa yang hanya ada di Indonesia. Selain komodo, kamu bisa mendapatkan pantai dengan pasir berwarna pink yang sangat indah. Mengunjungi Pulau Komodo akan memberikan pengalaman berharga kepada siapa saja termasuk para traveler asing yang rela datang jauh-jauh.


5. Tanjung Puting


Tanjung Puting adalah sebuah taman nasional yang di dalamnya banyak terdapat orangutan yang sangat menakjubkan itu. Saat mengunjungi Tanjung Puting, kamu bisa melakukan tur selama tiga hari. Pada sesi tur ini, kamu akan dibawa mengelilingi kawasan hutan sambil menyusuri sungai yang sangat lebar. Puas dengan pemandangan hutan serta orang utan yang kadang muncul, kamu bisa datang ke penangkaran untuk memberi makan satwa yang sudah langka itu.

Komentar